Senin, 05 Maret 2012

fixie = sepeda sedaerhana

Akhir- akhir ini dunia anak muda diwarnai dengan boomingnya sebuah sepeda yang simple tapi dengan desain yang unik. Mengapa unik??? Karena jika bicara tentang sepeda pasti tidak luput berbicara tentang ban, rangka, rem, velg, ban sadel, stang, pedal dan rantai. Sepeda yang satu ini tidak memiliki salah satu kriteria yang disebutkan diatas, yaitu rem. Kadang memang kita sedikit tidak percaya ada sepeda tidak memakai rem tetapi sepeda tersebut ternyata menjadi sesuatu yang unik. Sepeda tanpa rem tersebut adalah sepeda fixie.
Mengapa fixie?? Kata Fixie berasal dari kata Fixed Gear. Apa itu Fixed Gear? Fixed Gear ini adalah, gear belakang yang dibikin mati dengan hub(as) roda belakang. Jadi pedal sepeda akan ikut berputar saat roda perputar. Untuk mengerem atau mengurangi laju sepeda, cukup dengan menahan putaran pedal ke arah belakang(untuk yang tidak menggunakan rem depan). Dulu sering disebut dengan Doltrap. Dan sebenarnya ini lah hal utama yang membedakan sepeda fixie dengan jenis sepeda lainnya. Tetapi jangan salah pengertian dengan Torpedo, kalo torpedo adalah pedal masih bisa berhenti mengayuh saat roda belakang berputar. Kesamaan antara torpedo dan fixie adalah  untuk mengerem sama-sama dengan menekan pedal sepeda ke arah belakang.
Untuk speed sendiri kebanyakan menggunakan single speed, sehingga sepeda fixie akan memberikan kesan sederhana baik dalam tampilan karena tidak adanya kabel-kabel gear speed yang melintang dan mekanik gear yang terlihat menghilangkan kesan sederhana sepeda fixie.
Sejarah Sepeda fixie atau fixed gear sebenarnya berasal dari Amerika Serikat. Dalam catatan Sejarah Sepeda fixie atau fixed gear digunakan oleh pengantar pos , Karena kondisi kota New York sangat padat.Akhirnya mereka memilih sepeda fixie sebagai alternatif dan hasilnya sangat memuaskan karena pengiriman yang lebih cepat.
Penggunaan sepeda fixie sekarang bukan hanya untuk pengantar pos, surat kabar, atau majalah seperti dari sejarah pertama fixie, atau untuk olahraga selama pagi liburan, tetapi juga umumnya digunakan untuk pergi ke sekolah, kampus, atau ke kantor, atau fungsi sosial seperti bergabung dengan komunitas fixie setempat. Sepeda fixie berkembang di Indonesia hingga saat ini dan banyak masyarakat menggunakannya. Mereka mengklaim memilih sepeda Fixie ini karena selain untuk mengikuti tren, tapi juga karena sepeda ini benar-benar cocok untuk anak muda suka bergaul dan ingin selalu eksis.
Sedikit tentang sepeda fixie yang dapat saya bagikan...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

blogger baik yang adalah mampir, baca postingan dan beri komentar :D